Perencanaan, Penetapan, dan Pengorganisasian dalam Struktur Manajemen
Analisis Perencanaan, Penetapan, dan Pengorganisasian pada PT. Unilever Tbk.
Seperti yang sudah dijelaskan pada artikel diatas, PT.
Unilever, Tbk. adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang produksi
sabun, deterjen, margarin, minyak sayur, dan makanan yang terbuat dari susu, es
krim, makanan dan minuman dari teh, dan produk-produk kosmetik. PT ini didrikan
pada tanggal 5 Desember 1993 sebagai Zeepfabrieken N.V. Lever dengan akta No.
33 yang dibuat oleh Tn.A.H. van Ophuijsen, notaris di Batavia.
Perencanaan
Perencanaan
merupakan salah satu fungsi pokok manajemen pertama yang harus dijalankan.
Sebab tahap awal dalam melakukan aktivitas perusahaan sehubungan dengan
pencapaian tujuan organisasi perusahaan adalah dengan membuat perencanaan. (http://baguarmono.wordpress.com/2013/10/09/52/ )
Analisis Perencanaan
Sesuai dengan definisi diatas
bawa perencanaan merupakan tahap awal yang harus dilakukan. Menurut saya,
perencanaan itu berkaitan dengan tujuan. Karena dari tujuan itulah akan
dipikirkan rencana atau strategi bagaimana kita bisa mencapai tujuan yang telah
kita buat tersebut. kemudian menurut saya pula, tujuan itu terkait dengan
visi-misi. Sebuah perusahaan, biasanya memiliki visi-misi yang didalamnya
berisi sedikit banyak tujuan dari dibangunnya suatu perusahaan agar perusahaan
tersebut.
Pada kedua potongan artikel
diatas telah dipaparkan visi dan misi dari PT. Unilever Tbk. Visi dari
perusahaan ini adalah To become the
first choice of consumer, costumer and community atau menjadi
pilihan pertama dari para konsumen, kostemer, dan komunitas. Kemudian
perencanaan yang dibuat untuk visi ini adalah menyediakan produk bermerek dan
pelayanan yang secara konsisten menawarkan nilai dari segi harga dan kualitas,
dan yang aman bagi tujuan pemakainnya. Perencanaan ini pun berhasil diterapkan
terhadap para konsumennya. Selanjutnya, misi dari perusahaan ini adalah membuat
plan succession atau rencana suksesi untuk kemajuan kelangsungan perusahaan.
menurut Bapak Joseph yang merupakan direktur perusahaan PT. Unilever Tbk, hal
ini sangat penting jika perusahaan ingin terus beroperasi dalam jangka panjang.
Plan succession ini menurut saya berhasil diterapkan dengan cara memperluas
kerja sama dengan banyak PTsehingga perusahaan ini terus beroperasi hingga
sekarang.
Analisis Penetapan dan Pengorganisasian
Analisis Penetapan dan Pengorganisasian
Arti dari penetapan disini menurut saya adalah
penetapan strategi. Sedangkan pengorganisasiannya adalah pelaksanaan dari
strategi-strategi yang telah diterapkan. Jadi, dari perencanan-perencanaan yang
sudah dibuat sedemikian rupa untuk membuat perusahaan lebih maju dan
berkembang, ditetapkankanlah strategi-strategi untuk melaksanakan perencanaan
tersebut. seperti misalnya Perluasan PT.
Unilever Indonesia yang menurut saya merupakan penetapan strategi untuk membuat
perusahaan terus beroperasi kemudian salah satu pengorganisasiannya adalah PT.
Unilever membuat perjanjian dengan PT lain untuk membuat suatu perusahaan baru
dan saling bekerja sama yang akhirnya membuat PT unilever maju dan berkembang
sampai saat ini.
Sumber Artikel:
http://denisetiawan0512.wordpress.com/2012/10/20/implementasi-rencana-strategi-perusahaan-multinasional-dan-perusahaan-terbuka/
Komentar
Posting Komentar